Friday, January 25, 2008

Rapim TNI tidak Ubah Sikap Terhadap DCA



JAKARTA--MEDIA: Panglima TNI Jenderal Djoko Santoso menegaskan Rapim TNI 2008 tetap bersikap bahwa nasib perjanjian pertahanan (Defence Cooperation Agreement/DCA) dengan Singapura sepenuhnya bergantung pada kebijakan Pemerintah.

"Masalah DCA itu sepenuhnya tergantung kepada otoritas Sipil, TNI hanya mendukung," kata Djoko Santoso dalam konferensi pers seusai Rapim TNI 2008 di Gedung Puspen TNI, Mabes Cilangkap, Jakarta, Kamis (24/).

Djoko didampingi ketiga kepala staf angkatan yakni KSAD Letjen Agustadi SP, KSAL Laksamana Sumarjono, dan KSAU Marsekal Madya Subandrio.

Djoko mencontohkan sikap TNI itu terwujud dalam pengaturan Implementing Agreement (IA) yang merupakan aturan teknis pelaksanaan perjanjian bila disepakati. "Misalnya TNI AD mengurusi aturan untuk latihan di Baturaja, apa saja yang harus dilakukan dan dituangkan dalam IA. Sikap DCA-nya, kewenangan otoritas sipil (Dephan dan Deplu)," katanya.

Selengkapnya>>

No comments: