Tuesday, March 25, 2008

Latihan Bersama "Camar Indopura 16/08"


Pesawat B-737 Patmar TNI AU dari Skadron Udara 5 Lanud Hasannudin Makassar dan Pesawat F-50 RSAF dari Skadron Udara 121 Lanud Changi selesai melaksanakan Patroli Maritim bersama Senin (24/3) kemarin.

Boeing 737 Patmar TNI AU dari skadron Udara 5 Lanud Hasannudin Makasar Air Borne dari RW 15 Lanud Supadio Pontianak, Kalimantan Barat pukul 08.15 wib menuju daerah ALKI I dengan ketinggian 15.000 ft. Dari hasil informasi intelijen diperkirakan disekitar perairan ALKI I terdapat beberapa kapal yang perlu diidentifikasi. Dari hasil koordinasi dengan pihak Republick of Singapura Air Force (RSAF), juga menerbangkan pesawat MPA nya Fokker 50 Air Borne dari Lanud Changi dengan ketinggian 8000 ft didaerah perairan ALKI I.

Dari hasil pengamatan yang dilakukan oleh B-737 TNI AU dari ketinggian 10.000 ft – 12.000 ft, berhasil diidentifikasi oleh radar yang terdapat di pesawat beberapa kapal yang berlayar di area ALKI I, dengan radar tersebut dapat diketahui arah dan kecepatan kapal. Kemudian kapal tersebut di zooming dengan kamera yang terdapat dipesawat B-737 TNI AU dan dapat diketahui nama lambung dan bendera kebangsaannya.

Hasil pengamatan B-737 TNI AU disampaikan kepesawat F-50 RSAF untuk diketahui identifikasinya. Dari hasil Identifikasi tersebut kemudian disampaikan kekomando latihan yang berada di Lanud Supadio untuk ditindaklanjuti. Setelah seluruh kapal yang berada di perairan ALKI I dapat diidentifikasi kemudian pesawat B-737 Patmar TNI AU dan pesawat F-50 RSAF kembali menuju Pangkalan Operasi di Lanud Supadio untuk bersama-sama membuat Mission Report.

Selengkapnya>>

No comments: