Monday, August 06, 2007

Russia Mulai Memproduksi Serial Bulava Ballistic Missile -1

SEVASTOPOL, 5/8/2007 (RIA Novosti) - Russia telah membuat keputusan memproduksi serial baru Bulava-M ballistic missile yang mampu diluncurkan dari bawah permukaan laut, mengikuti sukses ujicoba sebelumnya, akhir Juni lalu. Demikian Komandan Russian Navy mengatakan Minggu (5/8).

Jadwal peluncuran pada 28 Juni lalu dilakukan dari kapal selam nuklir 'Dmitry Donskoi' (kelas Typhoon), di Wilayah Utara (Russia's White Sea), dan missil sukses mencapai target di Kura testing ground, wilayah Kamchatka Peninsula. Sekitar 6,700 kilometer (4,200 mile) sebelah Timur Moscow.

Admiral Vladimir Masorin mengatakan tes peluncuran terakhir sangat penting, karena menentukan jadi tidaknya missil diproduksi. Missil ini nantinya akan di tempatkan di peluncur-peluncur yang ada di kapal selam nuklir gen-4 'Yuri Dolgoruky'.

Program pertahanan nasional Russia berencana menempatkan Bulava pada semua armada kapal selam nuklirnya.

Missil ini akan menjadi senjata strategis dari kekuatan nuklir Russian Navy di dekade yang akan datang.

Masorin mengatakan jadwal selanjutnya Russia akan melanjutkan uji coba Bulava, 2 kali atau lebih ditahun 2007 dan diharapkan akan selesai 2008 nanti.

No comments: