Wednesday, September 09, 2009

Audit Alutsista TNI Akan Segera Diselesaikan


Nomad TNI AL mengalami landing failure di Nunukan, Maret 2009. (Foto: Master_Chief@mp.net)

JAKARTA - Menteri Pertahanan Juwono Sudarsono mengatakan hasil audit alutsista yang dilakukan Departemen Pertahanan dan Mabes TNI akan segera diselesaikan dan dilaporkan ke Presiden.

"Ya hasilnya untuk dilaporkan kepada bapak Presiden," katanya kepada ANTARA News di Jakarta, Selasa (8/9), saat ditanya seputar hasil audit alutsista yang telah diserah terimakan Mabes TNI kepada Dephan 11 Agustus lalu.

Mengenai bagaimana hasil penyidikan yang di Ketuai tim audit alutsista TNI Letnan Jenderal Liliek AS Sumaryo dan kapan hasil audit tersebut dilaporkan kepada presiden, Juwono enggan berkomentar lebih jauh.

Sementara itu Kepala Biro Humas Departemen Pertahanan Brigjen TNI Slamet Heriyanto mengemukakan, proses audit alutsista masih memasuki tahap finalisasi dengan meneliti hasil laporan yang ada mengingat banyaknya perlengkapan dan persenjataan yang harus diteliti satu per satu kondisinya.

"Alutsista yang diperiksa banyak sekali tidak saja satuan tetapi juga persenjataan perseorangan," katanya.

Beberapa waktu lalu, Departemen Pertahanan dan Mabes TNI membentuk tim audit bersama terhadap manajemen pembinaan, teknik dan anggaran seluruh alat utama sistem senjata TNI menyusul kecelakaan yang menimpa beberapa pesawat TNI hingga menimbulkan korban jiwa.

Peristiwa terakhir pada Senin (7/9) siang, pesawat Nomad P-837 milik TNI Angkatan Laut mengalami hilang kontak pukul 13.00 WITA dan jatuh ketika melaksanakan patroli rutin Maritim dan perbatasan pada koordinat 03 09 618 U ? 117 11 575 T sekitar 24 mil Barat Tarakan.

Akibatnya, tiga orang awak pesawat masing-masing Pilot Lettu Laut (P) Erwin mengalami luka berat sedangkan Co pilot Lettu Laut (P) Saeful dan teknisi Serma SAA Sodikin mengalami luka ringan. Sementara korban lainnya empat meninggal dunia dan dua orang selamat.

Sumber : ANTARA

No comments: