TNI AU-RTAF Gelar Latihan Bersama di Pekanbaru, Riau
Pekanbaru - TNI Angkatan Udara (AU) dan Angkatan Udara Thailand (Royal Thai Air Force/RTAF) menggelar latihan bersama yang dijadwalkan hari Senin (20/10) ini di Pekanbaru, Riau.
Kepala Penerangan dan Perpustakaan (Kapentak) Lanud Pekanbaru, Mayor Sus Dede Nasrudin di Pekanbaru, Minggu, mengatakan acara latihan tersebut rutin digelar setiap tahun dan dua negara secara bergantian menjadi tuan rumah.
Latihan bersama tahun ini adalah yang ke-14, sejak pertama digelar pada tahun 1980 di Thailand. "Latihan bersama tahun ini bersandi Elang Thainesia XVI," ujarnya.
Ia menjelaskan, TNI AU menurunkan lima pesawat tempur jenis Bae Hawk 100/200 dalam latihan tersebut. Direktur latihan dari TNI AU dipimpin oleh Komandan Lanud Pekanbaru Kolonel (Penerbang) Dody Trisunu.
Sedangkan RTAF dikabarkan membawa enam pesawat tempur Alfa Jet dari skuadron 231 Lanud Udon Thani, Thailand. Direktur Latihan langsung dipimpin oleh Deputy Director Operational RTAF Suthipong Inseeyong.
"Latihan operasi bersama yang dilakukan bermacam, seperti simulasi penembakan dari udara dan patroli di wilayah sekitar Riau," ujarnya.
Latihan bersama "Elang Thainesia XIV" direncanakan berlangsung mulai tanggal 20 hingga 31 Oktober 2008.
Sumber : ANTARA
No comments:
Post a Comment