Tuesday, April 15, 2008

Sukhoi Uji Coba Bandara Sepinggan



BALlKPAPAN - Dua pesawat tempur TNI Angkatan Udara jenis Sukhoi terbang rendah (overhead) di Bandar Udara Sepinggan, Balikpapan, Kalimantan Timur. Keduanya menguji standar landasan pacu bagi pendaratan pesawat tempur.

"F-16 sudah sering mendarat di Sepinggan, Balikpapan, tapi Sukhoi belum pernah," kata Komandan Pangkalan Angkatan Udara Balikpapan Letnan Kelonel (Penerbang) Indra Jaya di Balikpapan kemarin. Pesawat Sukhoi memerlukan landasan pacu sepanjang 2.250 meter untuk mendarat.

Bandara Sepinggan memiliki panjang landasan 2.500 meter. Kedua pesawat tempur itu berasal dari Pangkalan Komando Operasi Angkatan Udara II di Makassar, Sulawesi Selatan. Pesawat tempur terbaru TNI AU tersebut dipiloti Letnan Kelonel (Penerbang) Hanafi dan Mayor (Penerbang) Untung. Kedua pesawat itu berada di Kalimantan Timur guna mendukung latihan gabungan TNI di Sangata, Kutai Timur, pada awal Juni nanti.

Latihan gabungan akan melibatkan 16 pesawat tempur berbagai jenis. Sukhoi kemarin (14/4) bermanuver di ketinggian satu meter dari landasan pacu. Pesawat seolah akan mendarat, tapi ternyata tidak.

Juru bicara Pangkalan Komando Operasi Angkatan Udara II, Mayor (Penerbang) Sonaji Wibowo, mengatakan overhead merupakan uji standar pesawat tempur saat hendak mendarat. Selain Sukhoi, latihan gabungan nanti akan melibatkan pesawat F-16 dan F-5 dari Pangkalan Armada Timur Makassar. Sulawesi Selatan.

"Ujicoba ini untuk mendukung kesuksesan latihan gabungan TNI," kata Panglima Komando Operasi Angkatan U dara II Makassar Marsekal Muda Yushan Savuti.

Menurut Yushan, pesawat pendukung latihan antara lain jenis Hawk, Hercules, dan helikopter. Kesatuan lain juga mengerahkan puluhan tank, artileri, dan kapal perang. Latihan juga melibatkan sekitar 18 ribu personel dari Angkatan Darat, Angkatan Laut, dan Angkatan Udara.

Sumber : KORAN TEMPO

No comments: