Monday, March 17, 2008

F-16C Jatuh, Pilot Tewas

ARIZONA, MINGGU - Sebuah pesawat tempur andalan AS, F-16C, jatuh saat berlatih tempur di daerah terpencil di kawasan barat Arizona. Pejabat AU AS Sabtu memastikan, pilot pesawat tersebut tewas.

Upaya pencarian dari udara dilakukan oleh para petugas dari satuan AU, Marinir, dan satuan lain. Lokasi reruntuhan pesawat ditemukan di daerah perbukitan yang terpencil, sekitar 129 km baratdaya Phoenix. Lokasi hanya bisa dijangkau dengan menggunakan helikopter.

Pesawat tersebut jatuh saat melakukan latihan tempur dengan pesawat F-16 lainnya, dari Skuadron Tempur ke-62, pada Jumat. Skuadron tersebut berpangkalan di Glendale, Phoenix, yang merupakan pangkalan latihan terbesar di dunia khusus untuk pesawat tempur F-16. Di situ ada sekitar 185 pesawat F-16.

Tercatat sejak 1998 sudah terjadi 17 kecelakaan pesawat F-16 saat berlatih di pangkalan tersebut. Namun, hanya satu yang berakibat kematian bagi pilotnya, yaitu seorang pilot dari AU Singapura yang berlatih di pangkalan itu. (AP)

Sumber : KOMPAS

No comments: