Perseteruan Menhan-DPR Berakhir Damai
JAKARTA (SINDO) – Perseteruan antara Menteri Pertahanan Juwono Sudarsono dan Komisi I DPR,terkait tudingan percaloan pengadaan alat utama sistem pertahanan (alutsista) oleh oknum anggota DPR, berakhir damai.
Menhan membantah pernah menuding anggota DPR terlibat percaloan. Penghentian perselisihan kedua pihak ditandai dengan saling berjabat tangan antara Menhan dan wakil dari Komisi I DPR, yaitu Ketua Komisi Theo L Sambuaga, Koordinator Tim Panggar Happy Bone Zulkarnaen, dan Wakil Ketua Komisi Yusron Ihza Mahendra.Jabat tangan dilakukan setelah mereka bertemu secara tertutup di kantor Dephan, Jakarta, selama kurang lebih dua jam.
Menhan menegaskan, selama ini pihaknya tidak pernah mengeluarkan pernyataan yang menyebut adanya praktik percaloan pengadaan alutsista di tubuh DPR.Yang benar, ujar dia, semua pihak harus mewaspadai kemungkinan terjadi percaloan dalam hal penggunaan anggaran alutsista. Karena dalam persepsi dia, ada upaya rekanan untuk memperjuangkan kepentingannya sendiri dalam pengadaan alutsista. “Ini sekaligus klarifikasi bahwa saya tidak pernah mengeluarkan statement terdapat percaloan di DPR,” kata Menhan dalam konferensi pers di Ruang Bhinneka Tunggal Ika,Dephan,kemarin.
Selengkapnya>>
No comments:
Post a Comment