Saturday, September 15, 2007

TNI Buka Pendidikan Perwira untuk Sarjana

Surabaya (ANTARA News) - Mabes TNI membuka kesempatan kepada para sarjana (S1) dan diploma III (D3) untuk mengikuti pendidikan perwira prajurit karier (PK) dengan masa pendaftaran hingga akhir September 2007.

Kapendam V/Brawijaya, Letkol (Kav) Moenharto ST di Surabaya, Jumat mengemukakan, untuk wilayah Jatim bisa mendaftar di Korem 081/DJ dan Lanud Iswahyudi Madiun, Lanud Abdul Rachman Saleh, Ajenrem 083/BDJ dan Ajendam V/Brawijaya Malang serta Ajenrem 084/BJ Surabaya.

"Untuk Jatim mendapatkan alokasi 59 orang calon perwira, terdiri atas 53 orang pria dan enam orang wanita," katanya.

Ia menjelaskan, bagi peserta yang lulus dari perguruan tinggi swasta harus sudah lulus ujian negara dan menunjukkan akreditai program studinya.

"Saat pendidikan dimulai, usia peserta tidak kurang dari 18 tahun dan tidak lebih 25 tahun bagi lulusan D3, 27 tahun bagi S1 dan D3 Anestesi, dan 32 tahun untuk peserta berijazah dokter umum, apoteker dan psikolog," katanya.

Syarat lainnya, nilai IPK bagi dokter umum, apoteker dan psikolog sekurang-kurangnya 2,40, sementara untuk S1 lainnya sekurang-kurangnya 2,80 dan bagi D3 sekurang-kurangya 2,70.

"Calon harus berbadan sehat jasmani dan rohani, belum pernah menikah dan sanggup tidak menikah selama pendidikan, tinggi badan tidak kurang dari 163 cm, tidak bertato atau ada bekas tato serta tidak bertindik untuk calon pria," katanya.

Peserta harus mengikuti seleksi, meliputi, administrasi, kesehatan jasmani, tes wawancara, psikologi, dan akademik.(*)

No comments: