Thursday, June 12, 2008

F-5 Tiger II, Berangkat ke Balikpapan



Pesawat-pesawat tempur F-5 Tiger II yang berpangkalan di Lanud Iswahjudi Magetan, Rabu (11/6) diberangkatkan ke Lanud Balikpapan, Kalimatnan Timur dalam rangka melaksanakan operasi tempur udara sebagai bagian dari pelaksanaan Latihan Gabungan TNI 2008.

Selama berada di wilayah Kalimatan Timur itu, pesawat-pesawat tempur F-5 Tiger II akan melaksanakan bantuan tembakan udara terhadap operasi tempur laut guna membantu armada laut, serta serangan udara langsung terhadap kantong-kantong pertahanan lawan sebelum dilaksanakan operasi lintas udara.

Selain itu, sesuai dengan skenario latihan pesawat-pesawat tempur yang menjadi tulang punggung TNI AU tersebut akan pula melaksanakan operasi perlindungan dan penyekatan udara agar pesawat-pesawat tempur lawan tidak dapat masuk wilayah kedaulatan NKRI.

Pesawat tempur F-5 Tiger II yang dilepas keberangkatannya oleh Komandan Lanud Iswahjudi Marsekal Pertama TNI Dede Rusamsi di Shelter Skadron Udara 14, didukung oleh 72 personel yang terdiri dari para penerbang dan teknisi serta dipimpin langsung oleh Komandan Skadron Udara 14 Mayor Pnb Ronny Moningka. ***Penlanud Iwj.

Sumber : DISPENAU

No comments: