Taiwan Pamerkan Pangkalan Rudal
Sanchih (ANTARA News) - Pasukan udara Taiwan memamerkan sebuah pangkalan rudal penting Selasa, membolehkan wartawan ke fasilitas itu untuk pertama kalinya di tengah peringatan oleh Presiden Chen Sui-bian mengenai penambahan rudal Cina.
Dalam kunjungan ke pangkalan berkeamanan-tinggi di luar ibukota Taipei itu, pasukan udara berusaha untuk mendemonstrasikan bagaimana unit rudal tersebut akan menanggapi serangan udara dari Cina jika terjadi perang.
Beijing telah acapkali memperingatkan serangan seandainya Taiwan menyatakan resmi kemerdekaan.
Dalam kunjungan itu, wartawan Taiwan dan asing melihat pusat komando pangkalan tersebut, tempat rudal permukaan-ke-udara Tien Kung dikerahkan.
Sejumlah pejabat menunjuk layar elektronik yang dihubungkan dengan sebuah sistim radar canggih yang mampu melacak banyak sasaran hingga 300 Km jauhnya.
Selengkapnya>>
No comments:
Post a Comment