Tuesday, March 18, 2008

Korvet KRI Hasanuddin Akan Dikukuhkan Dengan Adat Kerajaan Gowa



Makassar (ANTARA News) - KRI Hasanuddin 366, korvet kelas SIGMA buatan Belanda, akan dikukuhkan dengan nama KRI Sultan Hasanuddin, dalam upacara adat kebesaran Kerajaan Gowa, Sulawesi Selatan.

Kepala Penerangan Lantamal VI Makassar, Kapten Eko mengatakan di Makassar, Selasa, upacara adat pengukuhan nama itu akan dipimpin Ketua Pemangku Adat Kerajaan Gowa, Andi Makmur Bau Tayang Karaeng Bontolangkasa dan dihadiri Kepala Staf TNI AL (Kasal) Laksamana TNI Sumardjono di Dermaga Lantamal VI Makassar pada 28 Maret 2008.

Dan Lantamal VI Makassar, Laksamana Pertama TNI Ignatius Didik Surarto telah menemui pihak keluarga kerajaan Gowa dan Bupati Gowa untuk membicarakan pelaksanaan proses adat itu, dan pihak keluarga kerajaan Gowa menyambut gembira acara tersebut.

Eko tidak merinci upacara adat yang akan digelar nanti, namun mengatakan bahwa Bupati Gowa, Ichsan Yasin Limpo, meminta agar nama KRI itu adalah Sultan Hasanuddin bukan hanya KRI Hasanuddin seperti sekarang ini.

Selengkapnya>>

No comments: