JAKARTA - TNI Angkatan Udara Republik Indonesia (RI) dan Amerika Serikat (AS) melakukan latihan bersama pengangkutan udara taktis bersandi "cope west 10" mulai 19 hingga 23 April 2010.
Siaran pers Kedubes AS di Jakarta, Jumat (16/4) menyatakan, latihan bersama akan digelar di Pangakalan Udara Halim Perdana Kusuma melibatkan satuan pesawat C-130 Hercules TNI AU dan tiga unit pesawat sejenis dari Wing 374 pangkalan udara AS di Yakoda, Jepang.
Latihan bersama yang dimulai sejak 1997 menunjukkan meningkatnya hubungan militer yang baik antara RI-AS.
"Cope west 10" merupakan latihan pengangkutan udara taktis bilateral yang melibatkan angkatan udara RI dan AS yang dirancang untuk meningkatkan inter-operabilitas antara angkatan udara kedua negara.
Latihan bersama tersebut, juga memungkinkan pertukaran teknik yang berkaitan dengan operasi pengangkutan, operasi pendaratan dan penerjunan dari pesawat-pesawat TNI AU RI dan AS.
"Cope west 10" juga mendukung stabilitas regional melalui kerja sama dan kesatuan tujuan.
Latihan bersama itu dapat meningkatkan kombinasi kesiapan dan inter-operabilitas serta memperkuat komitmen AS dalam operasi pengangkutan udara taktis bilateral.
Personil angkatan udara kedua negara telah bertemu di pangkalan Halim Perdana Kusuma untuk memulai latihan bersama.
Sumber : ANTARA
No comments:
Post a Comment