Monday, July 09, 2007

Google Earth Temukan Kapal Selam Rahasia China


Hasil citra satelit yang menampilkan kapal selam balistic-missile terbaru milik China. Koordinates: 38°49'4.40"N, 121°29'39.82"E.


Jakarta, Google Earth adalah layanan menarik untuk melihat banyak hal di dunia. Namun, mungkin tak seorangpun berharap untuk melihat sebuah kapal selam super rahasia bertenaga nuklir milik Cina. Kapal selam yang disebut berkelas Jin ini merupakan kapal selam terbesar dengan teknologi terkini dalam Angkatan Laut Cina.

Adalah Hans Kristensen, yang kebetulan juga menjabat sebagai direktur dari Federation of American Scientists Nuclear Information Project yang menemukan kapal selam ini melalui satelit DigitalGlobe Quickbird.

Melalui penemuan ini, dia pun mengkonfirmasi bahwa Cina memang sedang mengembangkan kemajuan penting dalam tujuan akhirnya menciptakan kapal selam nuklir yang tak bisa terdeteksi radar.
__________________________________
Perbandingan kapal selam SSBN China kelas Xia dan Jin


Ini adalah 2 gambar citra satelit dari kapal selam SSBN "tua" kelas Xia (atas) dan kelas "terbaru" Jin yang memperlihatkan perbedaan besar kompartemen senjata-nya. Jin-class terlihat lebih panjang 10 meter ruang kompatemen missile-nya. Kedua gambar di capture dari ketinggian 500 feet (152 meter).

__________________________________

Namun demikian, Lyle Goldstein, pakar perkembangan maritim Cina pada Naval War College menjelaskan bahwa penemuan ini bukan sesuatu yeng perlu dibesar-besarkan. Menurut pendapatnya, agen intelijen Amerika Serikat sebenarnya sudah tahu mengenai proyek ini jauh sebelum penemuan gambar kapal selam tersebut dipublikasikan.

"Saya yakin bahwa setiap foto yang dipunyai Google Earth telah dimiliki Pentagon (Departemen Pertahanan Amerika Serikat) jauh sebelumnya," katanya seperti dikutip detikINET dari Softpedia, Sabtu (7/7/2007).
__________________________________
Estimasi lay-out kapal selam SSBN Jin-class

Dari kantor inteligen Angkatan Laut AS pada 2004 lalu, Jin-class SSBN mempunyai 12 tabung balistic-missile.

__________________________________

Namun bagi masyarakat kebanyakan, tentu saja kesempatan melihat sebuah kapal selam rahasia pada sebuah tempat yang tersembunyi merupakan sesuatu yang sangat menarik.

Dikutip dari thread : toddy
Foto : Federation of American Scientists

No comments: